my blog


Senin, 21 Mei 2012

Masa lalu, Sekarang, Masa depan

Masa sekarang adalah masa yang sedang kita jalani atau yang kita alami sekarang. Masa sekarang ada karena adanya masa lalu. Nggak peduli masa lalu baik/buruk, menyenangkan/tidak menyenangkan atau apapun itu, yang jelas masa lalu membuat kita berada diposisi sekarang. Masa lalu buruk sering kali menjadi batu sandunga bagi kita untuk menatap kedepan, itu yang membuat beberapa orang nggak pernah jadi maju. Memang sebuah kesalahan tidak bisa dihapuskan begitu saja tapi bukan berarti kita nggak bisa melakukan apa-apa, yang bisa kita lakukan adalah memperbaiki diri dan belajar dari kesalahan itu. Belajar dari kesalahan berarti kita melakukan mengintropeksi diri kita dengan begitu kita bisa menentukan untuk kedepannya apa yang akan kita lakukan agar tidak mengulang kesalahan yang sama. Masa sekarang menjadi jembatan buat kita menuju masa depan. Masa depan seperti apa yang kita inginkan??? Tuhan sudah mengatur jalan terbaik bagi kita semua, tapi tetap kita sebagai manusia tetap harus berusaha untuk mencapai masa depan kita. Seperti hal jika kita menginginkan suatu benda, pasti kita akan berusaha melakukan sesuatu untuk mendapatkan benda itu entah dengan cara meminta kepada orang tua, menabung, dll. Semua tergantung kita.. bagaimana cara kita untuk mencapai masa depan yang kita inginkan? tentunya dengan cara yang positif karena percuma jika kita menggunakan cara negatif mungkin mank kita cepat meraih apa yang kita inginkan tapi semua itu tidak akan bertahan lama.

"You've got to take the good with the bad, smile with the sad, love what you've got, and remember what you had. Always forgive, but never forget. Learn from mistakes, but never regret."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar